Study Trip "Ragam Kisah di Seputar Alun-Alun Kebumen era Kolonial"
Study Trip "Ragam Kisah di Seputar Alun-Alun Kebumen era Kolonial"
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen mengikuti study trip yang di selenggarakan oleh Historical Study Trips dengan tema Ragam Kisah di Seputar Alun-Alun Kebumen era Kolonial pada hari Minggu, 20 September 2020. Team Disarpus dipimpin langsung Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen, Anna Ratnawati, S.K.M., M.Si. Kegiatan ini dipandu oleh Teguh Hindarto, S.Sos., M.Th. founder Historical Study Trips. Kegiatan ini juga diikuti dari perwakilan Rumah Marta Tilaar, LIPI, mahasiswa, pemerhati sejarah Kebumen. Adapun lokasi yang dikunjungi yaitu: pendopo kabupaten, Masjid Agung, bank Jateng, kantor pos, dan komplek perkantoran kabupaten.
Penelesuran sejarah ini didasari dengan adanya surat yang ditulis oleh Nely dalam bahasa Prancis pada tanggal 15 Oktober 1933 dari Kebumen untuk keluarganya di Swiss. Suami Nelly, Oscar Woldringh adalah pekerja di N.V. Mexolie Oliefabrieken Kebumen pada tahun 1933-1942. Melalui surat-suratnya, tergambar kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat Kebumen di era kolonial. Dengan memadukan analisis terhadap surat-surat Nelly dan investigasi surat-surat kabar, majalah, jurnal berbahasa Belanda, kita akan mendapatkan banyak informasi menarik yang membantu kita merekonstruksi masa lampau kota kita di era kolonial.
#PenelusuranNaskahSumberArsip
#SelamatkanMemoriKolektifBangsa
#MasaLaluKunciMemahamiMasaKini