Kunjungan Kerja ke Disarpus Kebumen
Kunjungan Kerja ke Disarpus Kebumen
2 Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten berkunjung ke Disarpus Kebumen pada hari KAmis, 18 April 2019 yaitu Disarpus Kabupaten Wonosobo dan Disarpus Kabupaten Kulonprogo.
Disarpus
Kulonprogo datang pada pukul 09.00 WIB yang disusul Disarpus Wonosobo
pukul 11.00 WIB. Kedua rombongan diterima langsung oleh Kepala Dinas
Kearsipan dan Perpustakaan Kabuaten Kebumen Ibu. Anna Ratnawati, SKM,
M.Si didampingi Kasi Binluh Sri Bayu BK, S.Sos dan KAsubag Umpeg
Suharyati, S.Sos.
Dalam sambutannya rombongan dari Kulonprogo
berkunjung guna mendapatkan masukan terkait pelaksanaan stock opname dan
akreditasi perpustakaan, sedangkan dari Wonosobo terkait penerapan IT
dan kearsipan di Kebumen.
Kepala Disarpus Kebumen menyambut dengan
hangat kedua rombongan dan mengajak rombongan melihat kondisi dan
fasilitas yang dimiliki Diasarpus Kebumen. Disarpus Kebumen sendiri
adalah salah satu dinas tingkat kabupaten yang sudah memiliki gedung
theater dan museum sendiri. Selain itu Disarpus Kebumen sudah menerapkan
IT dalam pelayanan kepada masyarakat yaitu melalui perpustakaan digital
iKebumen, jaringan katalog bersama KLA, OPAC inlislite dan untuk arsip
SIKD yang sudah online.