Disarpus Bangun Komitmen Pembangunan Zona Integritas
Disarpus Bangun Komitmen Pembangunan Zona Integritas
Kebumen Rabu (28/02/2024) - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen menyelenggarakan sosialisasi Pembangunan Zona Integritas di Aula Disarpus. Sosialisai yang diikuti seluruh pejabat struktural dan karyawan serta karyawati di Lingkungan Disarpus menghadirkan narasumber dari Inspektorat Daerah Kabupaten Kebumen.
Sosialisasi ZI internal tersebut merupakan tindak lanjut dari asistensi oleh Tim Penilai Internal sebelumnya. Dimana Dinas Kearsipan dan Perpustakaan merupakan satu dari 6 OPD yang diusulkan Ke Kemenpan RB untuk melaksanakan Pembangunan Zona Integritas. Proses pembangunan Zona Integritas ini difokuskan pada 6 area perubahan meliputi penerapan program Manajemen Perubahan,Penataan Manajemen SDM,Penguatan Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.
Selain berpedoman pada 6 area perubahan,Pembangunan Zona Integritas juga berdassrkan pada Rencana Aksi ZI yang memberikan gambaran pelaksanaan ZI secara rinci.
Mifta Nurokhman selaku narasumber menjelaskan yang utama dalam pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas ini adalah komitmen bersama dari tingkat Pimpinan sampai staf. Selain komitmen perlu didukung dengan inovasi pelayanan .
Mifta berharap Disarpus dapat segera melaksanakan langkah-langkah percepatan sehingga dapat meraih gelar WBK/WBBM pada tahun 2024 ini.