PENTINGNYA MEMBACA BUKU
PENTINGNYA MEMBACA BUKU
Teman – teman pasti sudah tidak asing dengan yang namanya buku. Buku merupakan salah satu sumber ilmu pengetahuan yang perlu kita sering gunakan. Apa saja sih yang bisa kita dapatkan dari buku? Berikut beberapa keunggulan dari buku:
1. Menambah ilmu pengetahuan
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, buku merupakan salah satu sumber ilmu pengetahuan yang kita dapatkan. Berbagai macam referensi bisa kita dapatkan disana, baik itu berupa fiksi maupun non fiksi. Dengan membaca berbagai macam buku, maka ilmu yang kita dapatkan juga semakin beragam.
2. Menambah kosakata baru
Setiap buku memiliki gaya penulisan yang berbeda – beda tergantung gaya dari penulis buku itu sendiri. Terkadang juga terselip bahasa daerah atau bahasa asing yang kita tidak tau artinya yang membuat kita harus mencari tahu terlebih dahulu arti kata tersebut sehingga secara tidak langsung pembendaharaan kosakata kita ikut bertambah.
3. Menambah kreativitas
Buku tidak hanya berisi tulisan – tulisan saja, namun juga ada beberapa ilustrasi berbentuk gambar yang membantu pembaca agar lebih mengetahui apa yang sedang dibahas oleh buku tersebut. Namun ilustrasi tersebut hanya sebatas gambar yang tidak bergerak. Sehingga pembaca harus menggambarkan sendiri dengan lebih jelas dalam pikiran masing – masing agar apa yang dibahas di buku tersebut bisa dicerna maksudnya.
Walaupun sekarang sudah serba internet yang apapun bisa kita temukan, namun keberadaan buku tetaplah penting. Membaca buku akan lebih menyehatkan mata daripada membaca dari internet yang pancaran layarnya bisa lebih cepat merusak mata. Dan masih banyak lagi keunggulan – keunggulan buku lainnya. Jadi gimana nih temen-temen? Sudah mulai tertarik membaca buku?