Dinas Kearsipan dan Kebudayaan Kebumen studi tiru ke Museum Soesilo Soedarman Cilacap
Dinas Kearsipan dan Kebudayaan Kebumen studi tiru ke Museum Soesilo Soedarman Cilacap
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen melakukan studi tiru ke Museum Cilacap. Kegiatan yang bertujuan untuk pembelajaran lapangan mengenai pengumpulan penataan dan pengelolaan musium Soesilo Soedarman Cilacap dan Naskah Kuno yang telah dilakukan oleh Museum. Selain itu juga dalam rangka mengembangkan Layanan Disarpus Kebumen menjadi instansi yang ikut mengembangkan potensi produk lokal seperti Sejarah Bupati Kebumen.
Studi Tiru dilaksanakan pada tanggal 24 September 2023 dengan rombongan berjumlah 15 (limabelas) orang.
Rombongan yang dipimpin langsung oleh Sigit Dwi Purnomo, A.Pi., M.Si selaku Kepala Disarpus Kebumen diterima oleh Pengelola Museum .
Di Museum Soesilo Soedarman Cilacap banyak dipajang barang peninggalan dan foto perjalanan hidup Soesilo Soedarman. Terutama ketika beliau berkarir sebagai TNI, menjabat sebagai duta besar, sampai menjadi menteri. di halaman museum terpajang rapi pesawat, tank, dan peluru kendali. Di antaranya ada Pesawat Tempur Taktis OV-10F Bronco TNI-AU, pesawat tersebut pernah digunakan pada tahun 1981-1982 untuk Operasi Halilintar dan Operasi Pengamanan Laut Cina Selatan.
Selain bangunan utama juga ada ruang Tri Daya Cakti yang berisi miniatur tank, panser, dan foto-foto perjalanan hidup Soesilo Soedarman bersama TNI-AD. Kalau di ruang Swa Bhuana Paksa bertemakan TNI-AU, di ruang ini kita bisa melihat miniatur berbagai macam pesawat. Terakhir ruang Tri Brata yang bertemakan POLRI.
Disarpus Kebumen akan membuat Museum Bupati Kebumen layaknya Museum Soesilo Soedarman Cilacap.