IKebumen dan Layanan Mobil Bergerak Masa Kini ( Lampborgini)
IKebumen dan Layanan Mobil Bergerak Masa Kini ( Lampborgini)
Kebumen, 8 Februari 2021
Dampak Coronavirus Disease 19 atau yang disebut Covid-19 yang dihasilkan sangat luar biasa. Sekolah-sekolah melakukan pembelajaran jarak jauh, sektor Pariwisata hampir semua ditutup, bahkan beberapa Negara melarang warganya untuk masuk atau keluar dari Negaranya.
satu tempat umum yang juga ikut terdampak dari Covid-19 adalah Perpustakaan, termasuk Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen.
Namun, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen koleksi nya dapat diakses via Online, seperti i-Kebumen. Koleksi i-Kebumen ini bisa diakses dimanapun dan kapanpun berada.
Disarpus Kab. Kebumen menyediakan akses i-Kebumen di Area Outdoor menggunakan Layanan Mobil Bergerak Masa Kini ( Lampborgini).
pagi ini Senin, 08 Februari 2021 Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Anna Ratnawati, S.KM., M.Si meninjau langsung di area outdoor dan membina agar pengguna / pemustaka yg memasuki area Perpustakaan harus mengisi Absensi terlebih dahulu dan disarankan untuk membuat kartu anggota. Selain itu Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan menyampaikan agar pengguna area Outdoor bisa memanfaatkan koleksi via Online yaitu i-Kebumen.
diharapkan dengan masa Pandemi Covid-19 ini masyakarat di Kabupaten Kebumen dapat memanfaatkan i-Kebumen secara maksimal guna memenuhi kebutuhan akan informasi dan ilmu pengetahuan.