Literasi Pencegahan penyebaran virus Covid-19 dan New Normal selama Pandemi Covid-19 (edisi 4)
Literasi Pencegahan penyebaran virus Covid-19 dan New Normal selama Pandemi Covid-19 (edisi 4)
Tips
Pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di Kendaraan Umum yaitu :
1. Gunakan masker dan hand sanitizer
berbasis alkohol
2. Makan makanan yang aman dan bergizi serta minum
air putih
3. Jangan berbagi makanan dan minuman
dari wadah yang sama
4. Hindari menyentuh pintu atau pegangan
dengan telapak tangan tanpa sarung tangan
5. Jaga jarak antar penumpang 1 meter
6. Gunakan waktu perjalanan untuk
istirahat dan berdoa.
Tips
Pencegahan penyebaran virus covid-19 di Tempat Kerja yaitu :
1. Hindari pertemuan sosial dan jaga
jarak fisik minimal 1 meter
2. Pastikan tempat kerja memiliki
ventilasi yang baik
3. Cuci tangan sesering mungkin memakai
sabun dan air yang mengalir selama minimal 20 detik
4. Bila perlu, gunakan hand sanitizer
berbasis alkohol
5. Jaga kebersihan area kerja dan lakukan
disinfeksi berkala
6. Bila sakit, bekerjalah dari rumah
7. Meludah, batuk atau bersin memakai
tisu dengan menutup seluruh hidung dan mulut
8. Bungkus tisu bekas pakai ke dalam
kantung plastik sebelum dibuang ke tempat sampah tertutup
(sumber BUKU SERBA COVID-19: CEGAH COVID-19
SEHAT UNTUK SEMUA diterbitkan SATGAS PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN COVID-19
BADAN POM).