Kunjungan Orientasi Lapangan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Blora
Kunjungan Orientasi Lapangan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Blora
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen, Kamis, 11 April 2019 telah menerima kunjungan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Blora dalam rangka Orientasi Lapangan Pengelola Arsip Desa se-Kabupaten Blora Tahun 2019.
Rombongan terdiri dari 37 orang yang dipimpin oleh Kasi Akuisisi dan Deposit Kearsipan Kabupaten Blora, Bapak Teguh Imam Santoso, S. Pd, M. MPd. Rombongan diterima di Aula Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen oleh Kepala DInas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kebumen, Ibu Anna Ratnawati, S. KM, M. Si.
Dalam kunjungan ini juga menghadirkan Bapak H. Supangat, selaku Kepala Desa Tanuharjo Kecamatan Alian, yang berkesempatan memberikan paparan terkait penyelenggaraan pemerintahan di Desa Tanuharjo. Acara dilanjutkan dengan peninjauan lapangan ke Desa Tanuharjo sebagai juara 2 Lomba Tertib Arsip Desa Tingkat Provinsi Tahun 2018.