Peningkatan Literasi Geopark dan Kecintaan Terhadap Buku siswa SDN Geblug Buayan
Peningkatan Literasi Geopark dan Kecintaan Terhadap Buku siswa SDN Geblug Buayan
Kamis (03/10-/2024) Disarpus Kebumen menerima kunjungan dari SDN Geblug Kecamatan Buayan. Sejumlah 49 siswa dari kelas IV, V dan VI dengan didampingi 4 orang guru mengawali kunjungan dengan pengenalan dan pemanfaatan berbagai fasilitas Perpustakaan mulai dari area ruang baca, ruang referensi, ruang anak, ruang galeri bupati dan pemanfaataan akses informasi melalui komputer yang tersedia.
Selanjutnya tour ke galeri geopark yang dipandu oleh petugas galeri yang menyampaikan gambaran umum Geopark Kebumen. Kegiatan diakhiri dengan pemutaran film edukasi di ruang teater.
Dengan Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan Literasi Geopark Kebumen dan menambah kecintaan siswa terhadap buku