Validator UNESCO kunjungi Galeri Geopark
Validator UNESCO kunjungi Galeri Geopark
Kebumen (24/07/2024) Validator UNESCO- Andreas J Schuller dari Jerman dan Sarina dari China mengunjungi Galeri Geopark Kebumen yang berada di Komplek Disarpus Kebumen. Dalam kesempatan tersebut validator UNESCO melihat langsung gambaran tentang Geopark Kebumen.
Perjalanan Geopark Kebumen menuju Unesco Global Geopark diawali pada tahun 2018 sehingga ditasbihkan sebagai Geopark Nasional. Meski dengan susah payah, tahun 2024 ini asesor Unesco Global Geopark hadir untuk memastikan apakah pantas untuk disyahkan sebagai geopark global UNESCO atau tidak. Apapun hasilnya, harus ada ketulusan yang mendasari hubungan antara geopark dan masyarakat Kebumen. Melalui Tresno Paten masyarakat Kebumen, status Geopark Global UNESCO dapat dicapai sebagai puncak hubungan sejati antara Geopark Kebumen dan masyarakatnya. Tresno Paten dapat menjadi syarat sekaligus modal untuk mewujudkan Geopark Kebumen hebat, bermanfaat dan bermaslahat.
Judul Tresno Paten hanyalah majas personifikasi untuk lebih memudahkan pengejawantahan Geopark. Semoga Geopark Kebumen tidak sekedar kawasan konservasi dan edukasi tetapi juga pemberdayaan masyarakat yang bertujuan untuk memuliakan bumi dan mensejahterakan masyarakat.