Disarpus Kebumen Kembali Salurkan Hibah Buku
Disarpus Kebumen Kembali Salurkan Hibah Buku
Kebumen, Rabu (05/06/2024) Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Kabupaten Kebumen kembali memberikan hibah berupa buku bacaan. Buku-buku yang disalurkan tersebut merupakan program inovasi dari Disarpus Kebumen yaitu "SAKU KEREN" (Satu Buku Kebumen Cerdas Mendunia). Buku yang disalurkan bersumber dari sumbangan masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat. Kategori buku yang disalurkan difokuskan pada anak-anak sekolah dasar yang ada di Kabupaten Kebumen.
Kali ini mahasiswa Kampus Mengajar angkatan 7 menerima hibah buku yang kemudian oleh mereka digunakan untuk membuat Perpustakaan baru dan ataupun untuk menambah koleksi di perpustakaan sekolah.
Bantuan yang diberikan diharapkan dapat meningkatkan layanan di Perpustakaan. Tidak hanya itu, bantuan buku tersebut semakin memperkaya keberagaman koleksi di perpustakaan sekolah sekolah sehingga meningkatkan literasi dan minat budaya membaca.